Dewiku.com - Ramalan zodiak hari ini, Minggu (28/6/2020), membahas seputar urusan asmara. Pada akhir pekan ini, sudahkah Anda memutuskan apa yang ingin dilakukan bersamanya?
Zodiak Leo sedang penuh semangat untuk menunjukkan rasa cintanya pada pasangan. Leo juga siap melakukan berbagai hal romantis untuk menyenangkan si dia.
Bagaimana ramalan zodiak harian milik Anda? Dilansir dari Astrology.com, berikut ramalan zodiak untuk 28 Juni 2020:
1. Aries
Hidupmu sedang dihantui oleh masalah-masalah berbau emosional. Entah sendiri atau bersama pasangan, yang jelas kamu mesti mencari jalan keluar.
2. Taurus
Kamu bisa mendapatkan rasa aman ketika bersama pasangan. Tidak hanya itu, kamu bisa bebas menjadi diri sendiri dan tetap mendapat dukungan si dia.
3. Gemini
Hati-hati kalau kamu dan pasangan saling bergantung dalam masalah keuangan. Pasalnya, sedang ada masalah dalam keuanganmu sekarang. Cari saran dari mereka yang ahli soal keuangan.
4. Cancer
Baca Juga
-
Makin Hot! 5 Gaya Kim Soo Hyun Jadi Perawat Ganteng di Drama Terbaru
-
Jangan Menyesal Belakangan, Pikirkan 8 Hal Ini sebelum Bilang Putus
-
Merusak Hubungan Asmara, 5 Efek Negatif Suka Berteriak ke Pasangan
-
5 Zodiak Tukang Cari Perhatian, Leo Tak Ragu Bikin Keributan di Tempat Umum
-
Bahaya Masker Peel Off bagi Kulit, Begini Kata Dokter
-
Kakinya Terpaksa Diamputasi, Finalis Miss Universe Tak Patah Semangat
Pasanganmu merasa beruntung karena memilikimu. Luangkan waktu untuk menghabiskan malam bersama. Kalian dapat mengadakan pesta pribadi untuk berdua saja.
5. Leo
Kamu sedang ingin menunjukkan rasa cintamu pada pasangan. Dia pun merasa senang karena diperhatikan. Kalau kamu punya ide soal masa depan, jangan ragu untuk membagikannya.
6. Virgo
Mengungkapkan perasaan dengan jujur memang bukan hal yang mudah. Biar tidak gugup, cobalah untuk melakukan sesuatu yang spesial baginya.
7. Libra
Kamu mudah merasa kesal jika hal-hal tidak berjalan sesuai rencana. Walau demikian, jangan sampai ini membuatmu lupa akan hal-hal baik. Hubunganmu dengan si dia adalah salah satu yang harus kamu hargai.
8. Scorpio
Jangan takut untuk melakukan hal-hal baru di luar rutinitas. Tanpa kamu sadari, hal seperti itu dapat membuatmu dan pasangan lebih bahagia.
9. Sagittarius
Bersikaplah fleksibel dalam membuat rencana. Kamu tak perlu melakukan segalanya bersama si dia. Lagi pula, kamu bisa menghabiskan waktu dengan pasangan setelahnya.
10. Capricorn
Apakah kamu ingin menghabiskan waktu dengan teman-teman, atau berfokus pada pasangan? Kalau kamu menginginkan keduanya, buatlah rencana yang pasti.
11. Aquarius
Bukan hanya menjalani hubungan yang sehat, kamu dan pasangan juga harus merawat kesehatan fisik. Luangkan waktu untuk berolahraga bersama, dan pastikan kalian makan dengan sehat.
12. Pisces
Biarkan perasaanmu padanya mengalir. Energimu sedang baik hari ini, jadi jangan ragu untuk mengutarakan kata-kata manis untuknya. Jangan sampai kamu menyesal.
Itulah tadi ramalan zodiak 28 Juni 2020. Selamat berakkhir pekan?
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?