Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Tak semua orang mampu mencintai diri sendiri. Beberapa malah cenderung mengkritik diri sendiri dan tak pernah puas dengan apa yang sudah mereka capai. Biasanya, mereka akan menyalahkan diri sendiri.
Padahal, mencintai diri sendiri sangat penting karena berhubungan dengan kesejahteraan dan kesehatan mental. Nah, berdasarkan astrologi, ada empat zodiak yang dikenal keras dan merasa sulit untuk mencintai diri sendiri.
Ingin tahu apakah zodiak Anda termasuk salah satunya? Berikut 4 zodiak yang sulit mencintai diri sendiri, dilansir dari Pinkvilla.
Virgo
Baca Juga
-
Nyaman dan Menyehatkan, Ini Manfaat Tidur Bersama Pasangan
-
Kisah Ibu Dipaksa Aborsi, Kaget Tahu Anaknya Masih Hidup 40 Tahun Kemudian
-
Jangan Menyesal Belakangan, Pikirkan 8 Hal Ini sebelum Bilang Putus
-
Simak Gaya Ciuman 12 Zodiak, Aries Tak Mungkin Kalem saat Menyerang
-
5 Zodiak Tukang Cari Perhatian, Leo Tak Ragu Bikin Keributan di Tempat Umum
-
Hobinya Mager, 3 Zodiak Pemalas Ini Paling Suka Disuruh Rebahan
Virgo sangat analitis dan kritis, dan mereka bahkan akan bersikap lebih keras saat berhubungan dengan diri mereka sendiri. Mereka akan terus menemukan masalah dan celah dalam hidup dan mencoba memperbaikinya.
Mereka juga punya standar tinggi dan menetapkan tujuan yang tidak realistis untuk diri sendiri. Saat kesulitan untuk mencapainya, maka mereka berpikir bahwa ini merupakan kegagalan.
Selain itu, mereka juga sangat ingin mengontrol banyak hal. Jadi ketika keadaan menjadi kacau, mereka tidak bisa berhenti menyalahkan diri sendiri walaupun dalam hati mereka tahu bahwa mereka tidak bisa melakukan apa-apa.
Jadi, jika Anda adalah seorang Virgo atau memiliki Virgo dalam hidup Anda, ingatlah atau yakinkan bahwa tidak semuanya mesti ada dalam kendali mereka. Tidak apa-apa untuk mengoceh tentang betapa buruknya hidup. Bekerja keras boleh saja, tetapi jangan lupa untuk istirahat juga.
Capricorn
Sama seperti Virgo, mereka juga senang mengendalikan orang lain. Selain itu, Capricorn sangat rajin tapi terkadang memaksakan diri terlalu jauh. Mereka ingin sukses dalam semua bidang kehidupan.
Bahkan jika ada satu saja bidang tidak bisa dijalani dengan baik, mereka akan mulai mempertanyakan diri sendiri dan menilainya dengan keras. Karena pandangan pesimistis ini, mereka cenderung mengabaikan sisi baik dari diri sendiri dan kehidupan.
Jika Anda mengenal Capricorn, pahami pola pikir mereka dan pujilah mereka atas prestasi yang telah diraih. Jangan lupa dengarkan mereka jika memiliki masalah dalam hal mencintai diri sendiri. Jika Anda seorang Capricorn, Anda harus tahu bahwa bersikap keras pada diri sendiri bukanlah cara yang selalu ideal.
Scorpio
Para Scorpio punya masalah kepercayaan. Tak cuma dengan orang lain, tetapi juga terhadap diri mereka sendiri. Jika ada yang salah, mereka akan menyalahkan orang lain. Namun, mereka juga secara diam-diam berpikir bahwa mereka ikut bertanggung jawab atas hal tersebut.
Mereka sering menjaga dan menutup diri sehingga orang tidak tahu siapa mereka sebenarnya dan terus-menerus percaya bahwa orang menyukai mereka apa adanya.
Kalau Anda dekat dengan Scorpio, berikan dukungan saat kondisi rentan. Beri tahu bahwa Anda akan selalu ada di sisinya setiap saat. Ingatkan betapa hebatnya mereka.
Pisces
Pisces akan selalu menyimpan perasaan dan masalah karena mereka pikir itu tidak penting. Selain itu, Pisces kerap tertarik pada pasangan dan teman yang membuat mereka merasa tidak layak berada di dekat mereka.
Kalau Anda kenal dengan Pisces dalam hidup, perhatikan sinyal saat mereka mulai membenci diri sendiri. Berikan mereka dukungan dan beri tahu bahwa mereka bisa membawa kegembiraan. Selain itu, hal yang terpenting, dengarkanlah mereka. (*Dinda Rachmawati)
Terkini
- Perjuangan Kesetaraan Gender: Masih Banyak Tantangan di Indonesia!
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki